About | Contact Us | Sitemap | Disclaimer | Privacy Policy | DMCA

Wednesday, July 30, 2014

Cara Membuat Masakan Bulunangko

http://ruthmarthen.blogspot.com/2014/07/cara-membuat-masakan-bulunangko.html
Bulunangko adalah sejenis tanaman daun mayana (miana) yang dikelola menjadi suatu menu masakan yang nikmat dan merupakan ciri khas masakan masyarakat Toraja. Daun mayana (bulunangko) bisa kita peroleh di pasar tradisional. Daun mayana ada dua macam, ada yang khusus untuk masakan dan ada juga untuk obat tradisional. Saat ini kita akan membahas cara pembuatan masakan bulunangko (daun mayana), jika Anda ingin mengetahui resep dan manfaat dari daun mayana sebagai obat tradisional, Anda bisa baca lebih lanjut di cara ampuh menyembuhkan batuk. Resep masakan bulunangko ini, baiknya Anda memilih daun miana yang berwarna hijau ungu, karena memiliki tekstur yang lunak (tidak keras) dan proses masaknya pun cepat.

Bulunangko bisa Anda padukan dengan berbagai jenis daging yang Anda suka, seperti : daging sapi, daging ayam dan lain-lain, dan juga bisa dipadukan dengan berbagai jenis ikan segar. Bahan-bahannya mudah Anda dapatkan dan cara pembuatannya pun cukup mudah dan sederhana. Daging yang memiliki tekstur keras, lebih baik dikukus dulu sebelum diolah menjadi masakan bulunangko. Masakan bulunangko sering di masak dalam bambu, ini merupakan tradisi adat masyarakat Toraja pada acara pesta adat atau acara-acara tertentu. Tetapi jika Anda ingin dengan cara yang mudah, Anda bisa menggunakan wajan dengan ukuran sedang. Daun bulunangko atau daun mayana baik untuk kesehatan tubuh Anda, jadi Anda bisa menerapkannya dalam menu masakan Anda. Anda bisa simak cara pembuatannya di bawah ini, sebagai berikut :

Bahan-bahan :
2 ikat Bulunangko (daun mayana)
2 ikan salmon segar (bisa jenis daging)
Garam secukupnya
Bumbu penyedap secukupnya
2 ikat Daun bawang
Bawang merah kecil
Cabai merah

Cara pembuatan :
Pisahkan daun mayana dari tangkai kerasya, pilih yang masih mudah dengan cara di petik, lalu bersihkan dengan air. Bersihkan bawang merah, daun bawang dan cabai merah, lalu di potong atau di iris secara dadu. Masukkan daun mayana ke dalam loyang beserta bawang merah, daun bawang, cabai yang telah di iris dadu dan garam secukupnya, lalu di campur jadi satu dengan cara di remas sampai daun mayana layu dan menyatu dengan bumbu. 
Sediakan wajan yang cukup menampung bulunangko beserta ikan, lalu masukkan campuran bulunangko (mayana) ke dalam wajan beserta ikan yang telah dibersihkan, lalu masak di atas kompor dengan api sedang, tambah bumbu penyedap secukupnya, sekali-kali di balik. Lama masak kurang lebih 30 menit sampai airnya meresap, jangan sampai kering. Setelah matang, keluarkan dari wajan dan sajikan bersama nasi dan menu lainnya.
Siap deh, untuk santapan malam Anda bersama keluarga tercinta. 


Nah, itu sebagian dari resep saya, Anda bisa memperaktekannya di dapur Anda sendiri. Masakan ini buat saya sangat nikmat jika di padukan dengan sambel pedas. Jika Anda berkumpul dengan keluarga besar dalam makan malam, serta dengan menu masakan bulunangko, maka akan terasa kekeluargaan yang ceria. Masakan ini baik untuk kesehatan Anda dan sekeluarga, tanpa bahan pengawet. Masakan ini jarang Anda temui di tempat lain kecuali hanya bisa Anda dapatkan di daerah Sulawesi Selatan. Semoga resep ini bisa bermanfaat buat Anda yang ingin menambah pengalaman dan pengetahuan dalam menu-menu tradisional.



Ruth Marthen -
Sehat Dan Cantik Updated at : 2:39 AM

No comments:

Post a Comment