About | Contact Us | Sitemap | Disclaimer | Privacy Policy | DMCA

Thursday, August 7, 2014

Cara Merawat Sepatu Agar Tetap Awet

Sepatu
Sepatu merupakan salah satu fashion untuk melengkapi penampilan Anda setiap hari. Sepatu ada beberapa jenis dilihat dari bahannya, seperti : kulit, kanvas dan suede. Dalam merawat dan membersihkan sepatu harus hati-hati dengan bahannya, karena bisa mengakibatkan kerusakan pada bahan sepatu tersebut. Anda bisa memakai sepatu favorit setiap hari dalam beraktivitas, yang penting agar tetap dijaga perawatan dan kebersihan sepatu Anda, agar tidak menimbulkan bau tak sedap. Sepatu yang tidak memiliki perawatan yang rutin, pada saat Anda memakainya terasa tidak nyaman dan bisa menganggu aktivitas Anda sehari-hari dan juga Anda tidak akan merasakan percaya diri. Merawat sepatu merupakan hal yang utama daripada membersihkannya, karena pada saat Anda memakainya pasti akan dibersihkan tetapi pada saat hanya dipakai saja.

Saat Anda telah selesai memakai sepatu, Anda bisa melakukan tips dengan cara di lap dengan memakai tissu untuk menghilangkan keringat yang mungkin menempel dalam sepatu Anda lalu diangin-anginkan. Dengan tetap menjaga perawatannya, sepatu Anda tidak akan mudah rusak dan bisa tahan lama. Usahakan jangan memakai sepatu pada saat kaki Anda dalam keadaan basah, karena hal ini bisa menyebabkan bakteri berkembang dan bau yang tidak sedap. Pasti Anda memiliki banyak model sepatu di rumah dan belum mengetahui bagaimana cara merawat sepatu agar tetap awet, Anda bisa mengikuti beberapa cara di bawah ini, sebagai berikut :

Bersihkan Terlebih Dahulu
Bersihkan sepatu berdasarkan bahannya, untuk sepatu yang memiliki bahan kanvas, bersihkan dengan cara dicuci dengan memakai deterjen dan bilas dengan air bersih sampai tidak meninggalkan sisa busa. Untuk sepatu berbahan suede, bersihkan dengan cara menyikat dengan sikat khusus berbahan lembut. Sedangkan untuk sepatu berbahan kulit, cukup dengan menggunakan pembersih khusus untuk sepatu berbahan kulit, jangan dicuci menggunakan air, karena bisa merusak bahan kulit pada sepatu Anda.

Dikeringkan
Sepatu yang telah dibersihkan, lalu dikeringkan dengan cara diangin-anginkan atau diletakkan di rak terbuka, jangan dijemur di terik panas matahari, karena bisa memudarkan warna sepatu dan kulit sepatu mengelupas. Sepatu yang berbahan kulit, simpang di tempat yang kering dan tidak lembab, jika sepatu Anda akan mudah rusak dan berjamur.
 
Gunakan Ganjalan
Agar sepatu Anda tetap terbentuk atau tidak berubah bentuk, Anda bisa memberikan pengganjal, seperti : potongan kertas koran yang untuk di isi ke dalam bagian ujung sepatu. 

Berikan Perekat
Jika sepatu Anda pada bagiannya ada yang terlepas, Anda bisa memberikan perekat dengan memakai lem super agar dapat melekak dengan baik atau Anda bisa menggunakan jasa pembuata sepatu yang sudah ahli.

Beri Bahan Pelindung
Untuk sepatu berbahan kulit, Anda bisa memberikan sedikit bahan pelindung dengan mengoleskan pelembab khusus atau body lotion  sebelum di simpang, agar sepatu Anda tidak kering dan mengelupas. Simpang sepatu ke dalam kotak yang telah diberi silica gel, agar dapat membantu menjaga kelembaban dan menjauhkan serangga. 

Nah, agar sepatu Anda tetap awet, Anda bisa tetap menjaga perawatannya setiap hari. Jika Anda memiliki sepatu yang berwarna putih, Anda bisa membersihkannya dengan menggunakan bahan pasta gigi agar sepatu Anda tetap awet dan tidak pecah-pecah. Jangan sekali-kali merawat dan membersihkan sepatu Anda dengan menggunakan bahan beralkohol, karena bisa merusak warna sepatu. Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat buat Anda dalam merawat sepatu Anda agar tetap awet.


Ruth Marthen -
Sehat Dan Cantik Updated at : 2:45 AM

4 comments:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  4. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete